Lampungku39, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menpakrekraf) Sandiaga Uno menghadiri acara bersama Bendahara Umum PKS Mafudz Abdurrahman di Bekasi, Jawa Barat, hari ini. Sandiaga berbicara mengenai cara agar para UMKM sukses menjadi pengusaha.
Acara itu bertajuk ‘Bekasi Entrepreneurship Festival‘ yang digelar di Unisma Bekasi, Jumat (25/8/2023).Sandiaga dan Mahfudz hadir sebagai pembicara dalam acara tersebut.
Sandiaga meyebut terdapat lima kriteria penting untuk mejadi pengusaha suskses. Salah satunya, memiliki inovasi.
“Saya ingin titip lima kriteria penting untuk jadi pengusaha sukses. Yang pertama, inovatif. Sesuatu harus baru, sesuatu harus beradaptasi, bekerja sama,” kata Sandiaga.
Selain itu, Sandi menyampaikan perlunya gotong royong dan bekerja sama dalam membuka usaha. Menurutnya, saat ini masih banyak orang yang tidak mau bekerja sama maupun berkolaborasi.
“Kolaborasi, gotong royong. Itu adalah cara kita untuk mampu meningkatkan UMKM ke depan,” kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PPP ini.
Lebih lanjut, Sandiaga mengaku yakin semangat dan antusias pelaku UMKM akan meningkatkan UMKM ke depan.
“Mereka masih belum mau berkolaborasi, masih rebutan, belum percaya sama temannya. Tapi saya yakin semangat mereka, antusiasme ini tinggal kita arahkan biar mereka biasa adaptasi inovasi dan kolaborasi,” ujar Sandi.
(*)